EMIS

EMIS yang merupakan suatu sistem pendataan pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Agama, saat ini tengah melakukan revitalisasi dan pengembangan untuk menghadirkan sistem yang lebih baik dan lebih handal dengan didukung oleh teknologi yang lebih mutakhir serta beberapa terobosan baru.

Pada 25 Februari 2021, EMIS yang baru merilis fungsi terkait Data Lembaga Madrasah dengan tujuan untuk melakukan tinjauan dan revisi data lembaga. EMIS telah menghadirkan branding yang baru, serta akan terintegrasi dengan aplikasi-aplikasi lain, diantaranya e-RKAM, Simpatika, BOS, AKSI, dan Siaga.

Setiap lembaga Madrasah (Mi, MTs, MA) wajib melakukan pengolahan data serta melakukan validasi sesuai kebijakan dan juknis yang sudah ditentuntakn oleh kemenag pusat.

EMIS merupakan pusat pengolahan data lembaga madrasah mulai dari :

  • PTK
  • SISWA
  • LEMBAGA

emis madrasah bisa diakses melalui link https://emis.kemenag.go.id/

Add Comments